Selain Millen Cyrus, 9 Artis Ini juga Tersangkut Narkoba

Senin, 23 November 2020 - 07:30 WIB
loading...
Selain Millen Cyrus,...
Millen menjadi selebrgam yang menambah daftar artis tersangkut narkoba. Sebelumnya, ada sejumlah artis yang mengalami masalah tersebut. Siapa saja? Foto/Instagram.
A A A
JAKARTA - Kasus penyalahgunaan narkoba di kalangan artis Indonesia masih marak. Terbaru, selebgram Muhammad Millendaru Prakasa atau Millen Cyrus diamankan Satnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok dari salah satu hotel di Jakarta Utara, Sabtu (21/11/2020) dini hari ini.

Millen menjadi selebrgam yang menambah daftar artis tersangkut narkoba. Sebelumnya, ada sejumlah artis yang mengalami masalah tersebut. Berikut ulasannya. (Baca juga: Ashanty Diserbu Netizen Usai Millen Cyrus Ditangkap terkait Kasus Narkoba )

1. Millen Cyrus
Kabar teranyar artis Millen Cyrus ditangkap polisi. Keponakan penyanyi Ashanty ini diduga ditangkap terkait narkoba atas kepemilikan obat-obatan terlarang dan diamankan polisi pada Sabtu (21/11) pukul 00.05 WIB dini hari.

Kabarnya, pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa Samudro ini diamankan pihak Polres Pelabuhan Tanjung Priok pada Sabtu (20/11) dini hari. Sosok bernama asli Muhammad Millendaru Prakasa ini diamankan Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Reza Rahandhi beserta Kanit II Sat Narkoba Ipda Prima Boy Mantri timnya di sebuah hotel di kawasan Jakarta Utara dan kini kasusnya masih dalam proses pihak berwajib.

2. Vannesa Angel
Artis Vanessa Angel sempat terjerat kasus narkoba ketika dirinya tengah hamil usia enam bulan. Vanessa ditangkap bersama suaminya, Bibi Ardiansyah, serta asistennya di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, pada 16 Maret 2020.

Saat penggeledahan, polisi menemukan barang bukti berupa 20 pil Xanax seberat 0,5 miligram per butir pilnya. Awalnya Vanessa negatif setelah di tes urine, hanya Bibi yang positif menggunakan narkoba. Namun, diketahui bahwa pil tersebut adalah kepunyaan Vanessa.

Berdasarkan putusan pengadilan, Vanessa divonis 3 bulan penjara dan denda Rp10 juta oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Alhasil, kini Vanessa menjalani sisa masa hukuman dengan inisiatif sendiri mendatangi Lembaga Pemasyarakatan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

3. Lucinta Luna
Nama penari, aktris dan penyanyi transgender, Lucinta Luna ditangkap polisi pada pertengahan Februari, tepatnya 11 Februari 2020 atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Dia ditangkap di apartemen di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, oleh jajaran Polres Jakarta Barat. (Baca juga: Millen Cyrus, Sosok yang Terlahir Laki-laki dan Lebih Nyaman Jadi Perempuan )

Saat itu, polisi menyita barang bukti berupa tujuh butir Tramadol dan lima butir Riklona dari tas Lucinta serta dua butir ekstasi di keranjang sampah. Tramadol dan Rikloma tergolong obat penenang dan masuk golongan psikotropika.

Berdasarkan pemeriksaan awal, hasil tes urine Lucinta Luna menunjukkan positif penggunaan benzodiazepine, kandungan dalam obat-obatan yang masuk golongan psikotropika. Kemudian, berdasarkan hasil tes rambut, Lucinta diketahui positif menggunakan amphetamin atau kandungan narkoba jenis ekstasi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1061 seconds (0.1#10.140)